Saat yang tepat

Saat yang tepat dalam pengalaman hidup gue tidak pernah ada. Kadang kita hanya melakukan sesuatu atas dasar lebih pada sebuah insting daripada sebuah perhitungan, dan setelah hasilnya ada maka kita akan berpikir kembali apakah dulu saat kita mengambil sebuah keputusan, itu adalah sebuah saat yang tepat.

Saat yang tepat buat gue adalah saat dimana sebuah perasaan menyesal atau bersyukur itu sudah datang. Saat itulah kita baru bisa menyimpulkan apakah dulu saat kita bertindak atau mengambil keputusan, kita berada pada saat yang tepat.

Oleh sebab itu gue selalu berpegang pada prinsip gue jika setiap waktu dimana gue ingin mengambil sebuah keputusan, gue anggap secara semu jika itu  adalah sebuah saat yang tepat, apakah saat itu adalah saat yang tepat untuk gue syukuri pada akhir nya nanti atau akan gue sesali.

Salah satu teman gue selalu berkata jika setiap manusia berhak mendapatkan kesempatan kedua. Gue setuju, akan tetapi pengalaman gue berkata lain. Memang setiap manusia berhak mendapatkan kesempatan kedua, akan tetapi pengalaman hidup selalu mengajarkan jika kesempatan kedua itu jarang ada, oleh sebab itu lakukanlah yang terbaik hari ini seakan-akan esok tidak pernah ada. Oleh karena itu buat gue saat yang tepat itu tidak pernah ada, dan jika ada maka saat yang tepat itu akan ada saat kita berada pada keadaan menyesal atau bersyukur.

Regards

SWD